Kendari (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Tenggara Mayjen TNI (Purn) Andi Sumagerukka memberi apresiasi atas kinerja Polri, bersama unsur TNI dan penegak hukum di daerah yang telah menjaga stabilitas keamanan daerah khususnya wilayah Sultra secara menyeluruh.
"Saya atas pribadi dan pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara menyampaikan rasa bangga kepada jajaran Polri di wilayah Sultra yang telah bekerja secara profesional dalam menjaga stabilitas daerah. Terima kasih, terima kasih, terima kasih," kata gubernur Sultra pada acara ramah tamah dengan jajaran Polda Sultra serangkaian HUT ke-79 Bhayangkara tahun 2025 di kantor Gubernur Sultra, Selasa.
Gubernur Sultra mengatakan, semangat gotong royong dan kolaborasi harus terus dijaga dan dipertahankan, sebab Polri tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan semua pihak dalam menjaga dan mengayomi masyarakat.
"Jadi Polri harus bersinergi dengan seluruh elemen, termasuk mendukung program prioritas pemerintah dalam ketahanan pangan nasional dan makan bergizi gratis (MBG)," kata gubernur.
Mantan Pangdam XIV Hasanuddin itu, pada pagi hari juga bertindak selaku Inspektur upacara pada HUT ke-79 Bhayangkara dipusatkan di lapangan upacara Kantor Gubernur Sultra, meski diguyur hujan grimis tidak mengurangi rasa khidmat dari seluruh peserta upacara dari gabungan Polri, TNI dari tiga matra, Satpol PP, Basarnas dan siswa pramuka.
Dalam rangkaian HUT Bhayangkara 2025, Gubernur Sultra didampingi Kapolda Sultra Irjen Pol.Didik Agung Widjanarko dan Wakapolda Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana menyerahkan tanda kehormatan kepada personil Polri yang telah mengabdi selama 8, 16 dan 24 tahun sebagai bentuk penghargaan dan loyalitas kepada negara dan bangsa.
Tema hari Bhayangkara tahun 2025 yakni "Polri untuk masyarakat" kata gubernur, bukan hanya sekedar slogan tetapi merupakan cerminan nyata dari komitmen Polri dalam mengayomi, melayani dan melindungi masyarakat.